kaemfret.blogspot.com - Resep Masakan Indonesia - Bosan dgn menu sefood yg itu itu saja? Buat anda yg suka seafood, yuk kita pelajari cara membuat Udang Saus Padang enak pedas. kunci untk meracik Udang Saus Padang adlh pemilihan bahan baku udang yg berkualitas bagus dan fresh. Supaya tetap segar cucilah udang dgn menggunakan air dingin sehingga tekstur dagingnya tak lembek. Untuk lebih jelasnya mari kita intip cara membuatnya berikut ini.
Bahan Udang Saus Padang
Haluskan Bumbu Udang Dibawah ni
Bahan Udang Saus Padang
- 800 gram udang, bersihkan
- 4 sendok makan saus tiram
- 2 sendok makan saus Sambal
- 1 sendok teh merica bubuk
- 150 cc air bersih
- 2 batang daun bawang, iris
- tepung maizena 1- 2 sendok makan
- gula pasir dan garam secukupnya
Haluskan Bumbu Udang Dibawah ni
- 5 btr bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 bh cabe rawit merah
- 2 centimeter jahe
- 2 bh tomat
- 6 bh cabe merah
- Cuci udang sampai bersih dari sisa kotoran yg menempel.
- Didihkan air dan rebus udang hingga matang.
- Panaskan wajan, tumis bumbu yg telah dihaluskan sampai aroma harumnya keluar.
- Masukkan saus tiram, saus sambal, merica bubuk, gula dan garam. Aduk rata.
- Tuangkan 150 cc air dan masukkan tepung maizena, aduk hingga mengental.
- Terakhir Masukkan udang, masak hingga saus meresap
- Angkat dan hidangkan
other source : http://resepmasakanindonesiapraktis.blogspot.com, http://solopos.com, http://liputan6.com
0 Response to "[Resep masakan] Cara Membuat Udang Saus Padang Enak Pedas"
Posting Komentar